Minggu, 24 Oktober 2010

Hari ke 23 Bulan ke 10 Tahun ke 2010 setelah kelahiran Yesus Kristus

Aku berdiri di pinggir pantai Sanur. Niatnya ingin melihat sunrise.
Angin pagi yang segar dengan sedikit percikan air laut yang asin menghantam lembut wajahku.
Aku tersenyum.
Warna lembayung jingga mulai tampak di cakrawala pagi nun jauh di sana.
Burung laut terbang rendah di atas muka laut, sesekali menungkik, menghujam dan terbang lagi dengan sarapan paginya.
Aku tersenyum. Sungguh, Tuhan menjaga mahkluk ciptaannya.
Aku terkejut saat kehangatan memelukku dan kecupan hangat mendarat di pipi kiriku.
Aku terjaga.

Sinar kekuningan dengan gelembung gelembung indah memenuhi pandanganku.
Mulai tampak samar namun semakin jelas wajah wanita tercantik yang telah setia menemaniku dalam untung dan malang, susah dan senang, cinta dan tak cinta, percaya dan curiga, kasih dan sayang.
Rupanya dia yang mendaratkan kecupan hangat di pipi kiriku.
"Selamat Ulang Tahun Papi," ucapnya lembut sambil melanjutkan ciumannya.


One day in your life
you'll remember a place
Someone's touching your face
You'll come back and you'll look around you

One day in your life
You'll remember the love you found here
You'll remember me somehow
Though you don't need me now
I will stay in your heart
when things fall apart You'll remember one day...
  
Untuk Indah,Catherine, Jessica, Veronica (my mom)  malaikat-malaikat bersayap putih yang menjagaku agar menuju pintu Surga (bukan yang satunya :)).

Seperti di setiap Sabtu pagi yang indah.
Aku menuju Dunkin Donuts setelah mengantar malaikat kecilku ke tempatnya bersosialisasi di institusi di bawah papan nama TK Katolik Santo Yoseph, Denpasar.
Lalu lintas pagi ini tidak terlalu ramai.
Jalan Dewi Sartika, Matahari Duta Plasa, Teuku Umar kulewati diantar oleh sinar matahari yang lembut membelai pungungku.
Triple Chocolate.
Coffee Late Hazellnut jadi pilihanku pagi ini.
Ah, tempat favoritku masih kosong.
Smoking Area.
Pojok kanan dekat pintu karyawan.
Kursi dan meja masih banyak yang kosong, ada keluarga kecil di sana.
Sang Ayah dengan rambut gondrongnya tampak sangat akrab dengan sang istri yang asyik baca koran.
Si kecil, laki-laki ganteng aktif yang tidak bisa diam mondar mandir.
Aku membuka tasku, menggapai laptop axioo pribadiku.
Kabel, semoga tidak ketinggalan.

Seperti biasa aku membuka blog familyincorporation.blogspot.com, facebook-ku, kemana.com dan beberapa website yang ingin kulihat dari referensi sahabatku.
facebook...
Untuk kedua kalinya aku tersenyum hari ini, saat kubuka facebook ku.
Hehehe...facebook memberiku ucapan Selamat Ulang Tahun yang melimpah dari sahabat.
Luar biasa.
Bahkan sahabat yang bertahun-tahun tak saling jumpa, jangankan tatap muka, bicara lewat telponpun nggak.
Satu persatu ku baca...
aku tersenyum...
kembali kehangatan memelukku....
aku menikmatinya...
dalam-dalam....

Oh Tuhan, seandainya mereka tahu betapa ucapan hangat mereka membawaku pada rasa, udara, langit kehangatan dan kembali membuatku terjaga, sadar bahwa hidup ini begitu berharga untuk disia-siakan.
Betapa ucapan hangat mereka membuatku selalu ingin bangkit saat terjatuh,
membuatku ingin membagi kehangatan mereka kepada setiap orang yang aku jumpai,
membuatku semakin bersyukur
dan bertekuk lutut dibawah salibMu.

One day in your life
When you find that you're always waiting
For the love we used to share
Just call my name
And I'll be there
 
Untuk semua sahabatku...terima kasih. Tetaplah menjadi sahabatku di Dunia maupun di Surga.
23 Oktober 2010.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar